Pejabat BU Diduga Ramai-Ramai Hadiri Acara Pernikahan Anak Ir Mian, Pelayanan Publik Nyaris Lumpuh

Bengkulu Utara,binews.co.id – Lagi-lagi acara pernikahan anak Pejabat daerah di Bengkulu kembali menjadi pembicaraan dan bahkan menjadi masalah ditengah masyarakat.
Pasalnya, tepat pada 09 Mei 2023 di laksanakannya acara pernikanan anak orang penting di Kabupaten Bengkulu Utara, yakni anak dari Bupati Bengkulu Utara Ir Mian.
Namun ditengah pelaksanaan Resepsi anak Bupati Bengkulu Utara tersebut, tampak terjadi adanya sorotan dari kalangan mesyarakat mengenai pelayanan publik di Kabupaten Bengkulu Utara nyaris lumpuh, pasalnya seluruh Kepala Dinas, Badan, dan Kantor tak seorangpung ada ditempat. Diduga para pejabat tersebut ramai-ramai hadiri pernikahan anak dari Bupati Bengkulu Utara.
Dari hasil pantauan DPC Ormas Laskar Anti Korupsi Indonesia (LAKI) Bengkulu Utara pada Selasa pagi 9 Mei 2023 sekira pukul 09.30 wib, para Kepala Dinas, Badan, dan Kantor semuanya tidak berada ditempat karena mereka tercatat sebagai panitia resepsi pernikahan anak dari Ir H Mian di Ketahun.
Ketua Ormas LAKI Bengkulu Utara, Herman Eryudi sangat menyayangkan semua ini. Menurut Herman, jangan hanya karena acara resepsi anak dari Ir H Mian pelayanan publik menjadi terganggu.
“Dari pantauan kami keseluruh kepala dinas, badan, dan kantor dalam lingkup Kabupaten Bengkulu Utara menurut keterangan yang didapat semuanya sedang ke kediaman Ir H Mian di Ketahun,” terang Herman.
Ironisnya lagi kata Herman, bukan hanya para kepala dinas yang tidak ada ditempat, para kepala bidang dan kepala seksi di dinas masing-masing pun tak ada ditempat.
“Bukan hanya para kepala dinas yang tidak ada ditempat, para kabid, kasi, dan para stafpun banyak yang tak ada ditempat, yang akhirnya membuat pelayanan publik nyaris lumluh,” pungkasnya.(Tim)